Mengenal Apa Itu Crankshaft Pada Mesin Mobil

Sahabat Oto.. Agar bisa bergerak beriringan ketika mesin bekerja, camshaft harus terhubung kepada komponen mesin lainnya yang memiliki bentuk yang mirip yaitu Crankshaft.

Di kalangan mekanik bengkel, crankshaft dikenal pula dengan nama lain yaitu poros engkol atau kruk as. Bagian dari mobil ini memiliki fungsi untuk mengubah gerak naik turun piston menjadi gerakan berputar.

Crankshaft akan terhubung langsung dengan piston melalui stang seher atau connecting rod. Jadi, ketika mesin bekerja dan menghasilkan ledakan dalam ruang bakar, tenaga yang dihasilkan mendorong piston ke bawah. Gerakan ke bawah ini akan mendorong connecting rod menggeser crank pin sehingga crankshaft bergerak memutar. 

Letak crankshaft ada di bagian bawah blok mesin, tepatnya di bawah silinder bore. Komponen yang satu ini memiliki beberapa bagian lagi, yaitu crank journal sebagai tempat poros berputarnya crankshaft di silinder blok dan balancer weight sebagai penyeimbang saat crankshaft berputar.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top