DR OTO TIPS: Steer Berat Pakai Pelumas Khusus Untuk Power Steering

power-steering

Otomania, sistem power steering merupakan salah satu bagian kendaraan yang berfungsi untuk mempermudah pengendalian kendaraan terutama saat parkir atau berbelok, hal ini tentunya dapat membuat pengemudi menjadi lebih nyaman dan tidak cepat  lelah saat mengemudikan kendaraannya.  Melihat fungsinya maka tidak diragukan lagi bagian ini cukup penting, namun luput dari perhatian Kita terutama bagaimana agar sistem power steering dapat bekerja dengan baik, awet dan tahan lama.

PERTAMA :

Pastikan untuk tidak menggunakan Pelumas ATF (Automatic Transmission Fluid) untuk power steering karena berbeda fungsi, tentu berbeda additive nya, walaupun banyak bengkel sering merekomendasikan ATF untuk cairan pelumas power steering namun sebaiknya tidak diikuti, agar power steering dapat bekerja maksimal. Saran DR OTO agar senantiasa menggunakan STP Power Steering Fluid untuk sistem power steering mobil Anda, karena Additive ZDDP+ yang terkandung dalam cairan pelumas power steering berfungsi bukan saja sebagai penghantar gerak dan tenaga tetapi juga berfungsi sebagai anti frection, anti oksidasi dan anti rust dengan demikian maka sistem power steering selalu terjaga, awet dan tahan lama.

KEDUA :

Senantiasa mengecek kualitas cairan pelumas power steering, kuras dan ganti dengan cairan pelumas yang baru setiap 20.000 KM atau 1 tahun sekali dan pastikan level cairan berada pada batas yang telah ditentikan ATPM.

KETIGA :

Jangan membiasakan memutar steer sampai batas maksimal saat berbelok, sebaiknya memberikan sedikit celah agar cairan pelumas power steering dapat bersirkulasi dengan baik.

 

Demikian tips DR OTO Semoga bermanfaat.

2 thoughts on “DR OTO TIPS: Steer Berat Pakai Pelumas Khusus Untuk Power Steering”

  1. Pingback: DR OTO TIPS: Steer Berat Pakai Pelumas Khusus Untuk Power Steering - Official Turtle Wax Indonesia

  2. bagaimana kalau dari pihak ATPM dan buku panduan manual kendaraan direkomendasikan pakai ATF. apakah harus diganti dengan STP power steering?
    atau bagaimana saya jadi bingung??? disatu pihak merekomendasikan ATF dipihak lain tidak. Tolong jelaskan?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top