Sahabat Oto…. Cuaca saat ini memang sulit diprediksi. Meski sering hujan, namun terkadang tiba-tiba terik. Perubahan ini biasanya terjadi dalam peralihan musim hujan ke musim kemarau.
Pada bagian kolong mobil rata-rata menggunakan material berbahan dasar besi, terutama untuk area sepakbor dan sasis. Karena area ini sedikit susah dijangkauu biasanya area tersebut yang kerap kurang mendapat perhatian.
Apalagi menurut penelitian air hujan memiliki kadar PH di bawah 5 atau 6, karena karbondioksida di udara larut dengan air hujan yang memiliki bentuk sebagai asam lemah. Sedangkan kadar PH yang netral adalah berada pada angka 7.
Namun saat membersihkan sepakbor dan kolong mobil sebaiknya menggunakan air bertekanan tinggi. Selain itu bersihkan juga bagian pelek, kaliper dan cakram rem karena pasir yang menempel pada rem akan mengganggu kinerjanya.
Bila menumpuk atau sulit dibersihkan, sebaiknya mobil dibawa ke tempat cuci mobil yang menyediakan fasilitas cuci bagian kolong. Biasanya tempat cuci mobil ini dengan menggunakan alat hidrolik sebagai pendukungnya.