Sahabat Oto… Kurangnya perhatian kita dalam merawat rem bisa menyebabkan rem menjadi blong. Rem yang blong adalah kondisi dimana rem tidak bisa berfungsi sama sekali.
Seperti sudah disampaikan sebelumnya, Penyebab dari rem yang blong bisa bermacam-macam, mulai dari minyak rem yang habis sampai kanvas dan piston rem yang rusak. Piston atau kanvas rusak atau aus umumnya karena faktor usia. Untuk mencegahnya lakukan pemeriksaaan berkala setelah kendaraan menempuh jarak 10.000 km.
Faktor lain penyebab rem blong adalah tersumbatnya selang minyak rem. Biasanya, mobil penumpang memakai sistem pengereman dengan tekanan fluida dari minyak rem dalam mekanisme pengereman. Nah, kondisi minyak rem dan selang minyak yang berukuran kecil sangat penting untuk selalu dicek.
Lalu, bagaimana untuk mengatasi saat kendaraan mengalami rem blong saat melaju di jalanan?
Hal yang pertama harus dilakukan adalah jangan panik. Segera tekan tombol lampu hazard dan klakson supaya kendaraan sekitar tahu kalau kendaraan Anda sedang bermasalah dan dalam keadaan darurat. Setelah tenang, coba untuk injak rem dan rasakan.
Jika rem terasa lembut dan bisa sampai menginjak lantai mobil, kemungkinan penyebabnya adalah kekurangan minyak rem, kerusakan fungsi master silinder atau ada masalah di bagian kaliper rem. Solusinya, terus pompa rem untuk mengembalikan tekanan rem. Lakukan hal ini walaupun kendaraan sudah dilengkapi teknologi anti-lock breaking system (ABS).
Tetapi jika pedal gas terasa keras, besar kemungkinan ada masalah pada pedal tersebut atau ada benda yang mengganjal pedal rem. Coba cari tahu dengan kaki atau jika ada penumpang lain, minta bantuan mereka untuk memeriksa adakah benda atau barang yang mengganjal pedal rem. Jika ada, minta bantu mereka untuk menyingkirkannya.
Pergunakan rem tangan dan turunkan gigi secara bertahap untuk mengurangi kecematan dan segera cari tempat yang landai atau tempat berhenti darurat agar kendaraan bisa berhenti untuk mencegah terjadinya kecelakaan yang lebih fatal.