Sahabat Oto… Ban mobil merupakan salah satu komponen yang paling krusial. Tanpa ada ban, mobil tidak akan bisa berjalan sempurna.
Melihat pentingnya sungsi dari ban ini, mungkin Sahabat Oto ada yang bertanya-tanya Mengapa ada alur di setiap ban? Belum lagi desainnya juga berbeda-beda tergantung tipe dan mereknya.
Hal ini tentu saja ada alasan yang digunakan untuk membuat ban memiliki alur. Tidak mungkin penambahan itu hanya untuk estetika saja.
Setiap permukaan ban mobil yang digunakan di jalan raya pasti tidak pernah mulus. Selalu ada alur atau bisa disebut juga lekukan yang memanjang serta mengelilingi permukaan ban. Tentu saja ada tujuan dari desain ini.
Tujuan ban mobil diberi alur adalah memberikan gaya gesek lalu semakin diperbesar ketika sudah bersentuhan dengan permukaan jalan. Saat permukaan ban serta jalan bersinggungan, maka akan muncul gaya gesek yang besar. Hal ini akan membuat ban tidak tergelincir. Jadi dari sisi keselamatan jauh lebih baik.
Selain itu alur ban juga bertugas sebagai jalur untuk membuang air saat melintasi jalanan basah atau sedang dalam kondisi hujan. Dengan begitu kondisi ban bisa tetap menempel dengan baik pada permukaan jalan dan mencengkram permukaan jalanan dengan baik.