Tips Dr. OTO: Hati-hati Kelebihan Oli Atau Kekurangan Oli di Dalam Mesin

HATI-HATI KELEBIHAN OLI ATAU KEKURANGAN OLI DALAM MESIN

Mengisi Oli umumnya mengacu pada buku manual kendaraan, hal ini kadang terabaikan dan cenderung hanya berdasarkan kebiasaan atau asumsi saja. Kali ini Dr. OTO mencoba menginformasikan pentingnya mengetahui dampak dari kelebihan atau kekurangan oli dalam mesin mobil anda. Klik READ MORE untuk membaca artikelnya!

APA YANG TERJADI APABILA OLI TERLALU BANYAK DALAM MESIN ?

Apabila oli terlalu banyak dalam mesin diatas huruf F (Full) pada dipstick oli maka diprediksi permukaan oli akan terkena hempasan bandul crankshaft yang bergerak saat mesin dinyalakan. Akibatnya oli akan dipenuhi gelembung-gelembung udara dimana gelembung udara dapat mengurangi kemampuan oli melumasi metal dan dapat mengurangi kerja pompa oli dalam mendistribusikan oli keseluruh bagian mesin. Ini mengakibatkan tenaga mesin akan berkurang dan tarikan akan lebih berat yang berdampak pada konsumsi BBM yang lebih boros.

APA YANG TERJADI APABILA OLI TERLALU SEDIKIT DALAM MESIN ?

Apabila oli terlalu sedikit dalam mesin dibawah huruf E (Empty) pada dipstick oli maka mesin akan lebih panas karena salah satu manfaat oli adalah sebagai penyebar panas dalam mesin yang kemudian panas tersebut diserap oleh cairan pendingin radiator. Hal ini tentunya juga berakibat pada menurunnya kemampuan oli dalam melumasi metal yang bergerak dalam mesin. Suhu oli akan semakin panas dan menyebabkan oksidasi karena residu pembakaran dalam mesin (asam asida) yang tidak terurai dengan baik, lama-kelamaan akan membentuk sludge (lumpur) dan dapat menyebabkan pengikisan pada metal dan yang lebih parah lagi dapat menyebabkan engine stop (cekat).


Dengan demikian, maka sebaiknya mengisi oli tidak melebihi huruf F dan segera tambahkan oli apabila level pelumas sudah berada diantara huruf E dan F hingga mendekati huruf F.

Biasakan untuk mengecek dipstick oli setiap minggu secara berkala atau setelah melakukan perjalanan jauh untuk menghindar dari kerusakan mesin dan agar mesin lebih awet.

BAGAIMANA MENGECEK LEVEL OLI SECARA AKURAT ?

Pada saat mesin dalam keadaan dingin atau diamkan mesin sekitar 10 – 15 menit apabila setelah mesin dijalankan, tarik dipstick, bersihkan dengan tissue kemudian masukkan dipstick pada tempatnya untuk sesaat dan tarik kembali maka akan terlihat level oli pada level E – F.

TIPS DAN SARAN Dr. OTO :

Untuk menghindari atau mengurangi penyusutan oli, gunakan selalu oli yang memiliki formula tropikal karena lebih tahan panas dan daya lumas lebih baik dan Zn (Additive anti friction , anti oksidan dan extreme pressure) jauh lebih banyak dibanding pelumas biasa. Saran Dr.OTO gunakan STP Synthetic Motor Oil (untuk mobil bensin) atau STP Synthetic Diesel Oil (untuk mobil diesel).

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top